Assalammu’alaikum temen-temen Resep Minang, saya hadir lagi setelah 2 minggu lebih gak posting foto masakan disini.. seperti biasa alasan klasik ya.. males foto-foto dan gak mood buka blog.
Kali ini sy share resep salah satu menu favorit yang selalu ada di RM Padang, temen-temen ada yang suka gulai tunjang alias kaki sapi? nah kalau sudah mulai “ber umur” jangan sering-sering makan gulai tunjang yah, sekali-kali bolehlah.. ini pesen buat sy pribadi sih sebenernya.
Sy gak bikin sambel ijo karena di pasar lagi gak ada daun singkong yang bagus, apalah arti sambel ijo kalo gak ada rebusan daun singkong jadi bikin terong balado aja, di tambah krupuk kulit & timun.. MasyaAllah
GULAI TUNJANG
Berikut resep dan cara memasak gulai tunjang khas padang yang nikmat dan lezat :
Bahan – bahan :
- 1 kaki sapi potong sesuai selera ( yg motong penjualnya yah, sy lupa nimbang beratnya)
- Santan dari 1 kelapa tua
- *sisakan 1/3 gelas santan kentalnya
- 4 lbr daun jeruk
- 2 lbr daun salam
- 1 lbr daun kunyit
- 1 batang sereh
- 1 asam kandis
- 2 kapulaga
- 1 bunga lawang
- 2 jeruk nipis
Bumbu halus
- 1.5 sdm cabe merah giling
- 15 siung bawang merah
- 7 siung bawang putih
- 1 sdm lengkuas giling
- 1/2 sdm jahe giling
- 1/3 sdt kunyit giling
- 1/2 sdt lada bubuk
Bumbu optional
- 1/2 sdm pemasak kambing
- *ini bumbu rempah khas minang berupa bubuk, mirip kari bubuk
- *sila di googling untuk lihat penampakannya
Caranya
1. Rebus tunjang sapi pake air perasan jeruk nipis dan garam (buang airnya), lakukan sampai 2x
2. Tumis bumbu halus dan daun-daun sampai harum, masukkan tunjang lalu aduk sampai bumbu rata, tuangkan santan, tambahkan asam kandis, kapulaga, bunga lawang, masak sampai santan mendidih lalu masukkan pemasak kambing
3. Setelah santan mendidih, tambahkan sisa santan kental, masak terus sampai tunjang empuk, bumbui dengan garam, boleh tambah kaldu bubuk non msg sesuai selera